21 Januari 2014

Good News & Bad News

Illustrasi : Good News & Bad News


Seringnya OnLine membuat saya mengunjungi berbagai web, blog, sosial media.. dan ketika dibaca ternyata saya temukan lebih banyak berita negatif yang beredar di portal-portal berita maupun sosial media mainstream..
mulai dari berita hoax, provokasi, fitnah, gunjingan dan berbagai informasi negatif lainnya..

Jika terus menerus membaca informasi seperti itu maka sepertinya dunia ini banyak berisi hal-hal negatif, bukan tidak mungkin dengan terus menerus membaca hal negatif maka pola pikir pembaca nya pun terpengaruh menjadi negatif.. padahal ketika kita buka mata & berjalan-jalan di dunia nyata ternyata masih banyak orang-orang baik dan hal-hal positif yang bisa diberitakan.

Di dunia nyata saya mempunyai banyak teman dan kenalan yang melakukan berbagai hal positif, menginspirasi & layak ditiru. Namun sayangnya kegiatan-kegiatan positif yang dilakukannya cenderung diam-diam dan sedikit saja orang yang tahu.

Menurut saya kondisi tersebut sangatlah ironi, dimana hal negatif diumbar bebas tanpa adanya rasa malu sedangkan hal-hal baik malu-malu untuk diekspose bahkan dianggap tabu karena beranggapan bahwa kebaikan tidak perlu diekspos, cukup tuhan yang tahu, takut disebut riya, dan lain-lain.

Sepertinya kita harus mulai membiasakan diri untuk berani mengekspos berita positif, hal-hal baik dan bermanfaat, yaah minimal dengan mulai memposting di dunia maya (via blog, sosmed, dan lain-lain)..


Photo Credit : by Mike Licht, NotionsCapital.com

01 Januari 2014

Sinergi 3 kompetensi

Pertama kali membaca judul di atas kok rasanya lebay juga yah :D
tp gapapa lah yaah, suka - suka penulis.. hahaha :))

Nah kali ini saya menuliskan sedikit pengalaman saya terlibat mengadakan berbagai kegiatan terutama yang bersifat sosial / non profit. Dari pada lupa dan terlupakan tidak ada salahnya di dokumentasikan dalam bentuk tulisan kan ya pemirsa..

Dari pengamatan saya selama menjadi penyelenggara / kontributor dalam sebuah kegiatan sosial setidaknya diperlukan 3 kompetensi/kemampuan:
1. Kompetensi Pelaksana
2. Kompetensi Perencana
3. Kompetensi Sumberdaya

Mari kita bedah 3 kompetensi tersebut :
1. Kompetensi Pelaksana
Gambaran umumnya adalah kemampuan sebagai pelaksana / bagian yang turun langsung / terjun ke lapangan. Action melakukan berbagai hal yang diperlukan  untuk memastikan tercapainya tujuan.

2. Kompetensi Perencana
Gambaran umumnya adalah kemampuan untuk melakukan perencanaan dengan rinci dan matang mengenai hal yang akan dilakukan. Termasuk memperhitungkan resiko beserta langkah antisipasinya yang mungkin terjadi selama proses pencapaian tujuan.

3. Kompetensi Sumberdaya
Gambaran umumnya adalah kemampuan pengaadaan

Pengalaman 2013 :)

Hari ini adalah 1 Januari 2014 & ini adalah postingan pertama saya di tahun ini.
Menjelang pergantian tahun dari 2013 & 2014 saya mereview dan evaluasi mengenai diri saya di tahun 2013. Dari hasil evaluasi tersebut saya mendapati bahwa pada tahun 2013 yang lalu banyak hal baru yang saya coba :
- Menjadi Fotografer (event, travelling, food, wedding)
- Menjadi Event Organizer kegiatan budaya & edukasi
- Menjadi Penyiar Radio
Walaupun rasanya masih jauh dari perforrmance para profesional di bidang tersebut, tetapi saya menikmati hal-hal diatas & mudah-mudahan seiring bertambahnya jam terbang keahlian terus meningkat :)